Style Switcher
Color Skins
23 Jun 2021

Peran Mahasiswa Melawan Desertifikasi dan Kekeringan

Suarti - Mahasiswa Prodi Pemikiran dan Politik Islam Fakultas Usuluddin dan Studi Agama

Apa itu desertifikasi ialah degrasi lahan yang relatif kering menjadi semakin gersang, kehilangan badan air, vegatasi, dan juga hewan liar. Umumnya disebabkan oleh factor seperti perubahan iklim dan aktifitas manusia, pertanian yang kurang terawat membawa dampak pada kekeringan, erosi angin dan air memperparah kerusakan, membawa lapisan tanah atas dan meninggalkan campuran debu dan pasir yang sangat tidak subur, kombinasi dari factor inilah yang mengubah lahan terdegradasi menjadi padang pasir. 

Apa itu kekeringan ialah ketersediaan air yang jauh dibawah dari kebutuhan air untuk kebutuhan hidup, yakni: pertanian,kegiatan ekonomi, dan lingkungan.

Oleh karena itu, hal apa yang harus kita lakukan sebagai peran mahasiswa melawan terjadinya desertifikasi? Nah,sahabat semua, ada banyak cara yang dapat kita lakukan untuk mencegah dan mengembalikan tanah menjadi keadaan yang sebelumnya, cara pertama yaitu dengan reboisasi atau penanaman pohon kembali, karena dengan menanam pohon dan berbagai jenis tanaman, dalam beberapa tahun pasti kedepannya daerah yang terkena desertitifikasi akan kembali subur dan berfungsi seperti sedia kala. Cara kedua yakni dengan penanaman tembok erosi untuk mencegah dampak yang lebih buruk akibat erosi yang disebabkan oleh angin maupun air. Cara ketiga yakni penyuburan tanah dengan menambahkan unsur hara pupuk kedalam tanah yang terkena desertifikasi maka tanah diharapkan mampu menunjang kehidupan tanaman dan melebatkan hutan di daerah kita masing- masing.

Dalam penangan masalah desertifikasi dan kekeringan ini juga dibutuhkan peran pemerintah untuk turut campur tangan demi menjaga kelangsungan lingkungan hidup kita.

Nah, setelah mengetahui masalah desertifikasi dan kekeringan, apakah sahabat akan diam saja?

Yuk, lawan desertifikasi dan kekeringan dengan sama-sama kita sayangi bumi mulai dengan melakukan hal kecil dengan terus menjaga kelembapan tanah dilingkungan rumah kita lestarikan kelangsungan bumi kita untuk masa depan.

Perlu sahabat ingat, bahwa setiap hal kecil yang kita lakukan dapat memberikan dampak besar bagi lingkungan kita untuk kehidupan lebih baik kedepannya. 

 

#IniAksiKu_____semangat membangun ramah lingkungan hidup